Tautan-tautan Akses

Anggota Kongres AS Lakukan Voting soal RUU Pagu Utang versi Fraksi Republik


Ketua DPR AS, John Boehner (tengah) dan fraksi Republik mengajukan RUU terpisah dari Gedung Putih soal usulan kenaikan pagu utang AS.
Ketua DPR AS, John Boehner (tengah) dan fraksi Republik mengajukan RUU terpisah dari Gedung Putih soal usulan kenaikan pagu utang AS.

Para anggota Kongres dalam DPR AS melakukan pemungutan suara mengenai RUU yang diajukan Ketua DPR AS, John Boehner.

Sebuah rencana fraksi Republik untuk menyelesaikan krisis utang Amerika menghadapi pemungutan suara dalam Kongres hari Kamis, dengan kurang dari satu minggu waktu tersisa sebelum Amerika kehabisan uang untuk membayar rekeningnya.

Para anggota Kongres dalam DPR yang dikuasai oleh Partai Republik melakukan pemungutan suara mengenai rancangan undang-undang yang diajukan oleh Ketua DPR John Boehner yang akan meningkatkan pagu utang negara 14,3 triliun dolar sebagai imbalan atas pemotongan milyaran dolar pengeluaran negara.

Presiden Barack Obama mengancam akan memveto rancangan undang-undang itu. RUU itu juga telah mendatangkan tentangan dari sekutu presiden anggota partai Demokrat dalam Senat, dan juga anggota partai Republik yang menjadi bagian gerakan ultra-konservatif Tea Party.

Hari Rabu, Boehner secara blak-blakan mengeluarkan seruan untuk bertindak kepada anggota Kongres dari Partai Republik untuk mendukung rencana itu.

Presiden Obama mendukung rencana saingan yang diajukan oleh pemimpin mayoritas di Senat, Harry Reid, anggota partai Demokrat, yang melibatkan peningkatan yang lebih besar pagu utang negara.

Tanpa pengesahan RUU itu selambat-lambatnya pada tenggat waktu tanggal 2 Agustus, Amerika akan gagal memenuhi sebagian kewajibannya.


XS
SM
MD
LG