Tautan-tautan Akses

AS Sambut Rencana Pertemuan Puncak Israel-Palestina di Mesir - 2005-02-03


Gedung Putih menyambut pertemuan puncak Israel-Palestina yang akan berlangsung di Mesir, dengan menyebutnya langkah yang menggembirakan yang menunjukkan kedua pihak ingin memanfaatkan peluang bagi perdamaian.

Pernyataan itu dikeluarkan hari ini menyusul pengumuman bahwa Perdana Menteri Israel Ariel Saron akan menemui pemimpin Palestina Mahmoud Abbas dan Raja Yordania Abdullah hari Selasa di Sharm al-Sheikh.

Pertemuan puncak itu bertepatan dengan kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Condoleeza Rice, yang akan melakukan pertemuan terpisah dengan Sharon dan Abbas sehari menjelang pertemuan puncak 8 Februari itu.

Di Kairo hari ini, Mesir melangsungkan pembicaraan dengan para pemuka militan Palestina, sebagai bagian dari usaha memperkuat dukungan bagi gencatan-senjata de-fakto Israel-Palestina yang sudah berlangsung hampir sepanjang dua pekan ini.

Menurut beberapa sumber, pemimpin Hamas Khalid Meshall dan pemuka Jihad Islam Ramadan Shallah keduanya bertemu dengan para perunding Mesir.

XS
SM
MD
LG