Tautan-tautan Akses

Harga Minyak Dunia Catat Rekor, Capai 55 Dollar Per Barrel - 2004-10-16


Harga-harga minyak dunia mencapai rekor lagi hari Jumat, dan tercatat 55 dollar per barrel untuk penyerahan kemudian di pasar New York. Harga yang tinggi itu diumumkan hanya beberapa jam setelah kepala bank sentral Amerika, Alan Greenspan mengumumkan, harga bahan bakar yang tinggi tidak akan memberikan dampak segawat krisis minyak tahun ‘70-an dulu. Kata Greenspan perekonomian Amerika sekarang sudah lebih hemat energi dibanding dulu. Harga minyak yang tinggi, kata Greenspan lagi, akan mendorong pencarian sumber-sumber energi lain sambil mengusahakan penghematan pemakaian minyak.

XS
SM
MD
LG