Tautan-tautan Akses

Rusia Setuju Mengirim Kapal Perang Bantu NATO Mencegat Terorisme di Laut Tengah - 2004-10-15


Menteri Pertahanan Rusia Sergei Ivanov telah setuju mengirim kapal perang guna membantu patroli laut NATO mencegat perahu motor yang dicurigai ada kaitan dengan terorisme di Laut Tengah. Janji itu diberikan dalam pembicaraan antara Ivanov dengan mitra-mitranya dari Nato di Rumania, pada hari terakhir pertemuan informal tingkat menteri Nato. Para pejabat mengatakan, dua kapal perang Rusia diperkirakan akan menyertai operasi Active Endeavour Nato beberapa pekan mendatang, yang diselenggarakan setelah serangan 11 Septenber 2001 terhadap Amerika Serikat. Menteri Pertahanan Rusia itu juga menandaskan kembali hak Moskow untuk membasmi kaum militan di Chechnya dengan cara apapun dan mencela apa yang ia sebut standar ganda dalam hal terorisme. Nato menegaskan kembali maksud memperbaiki hubungan militer dengan Rusia dalam upaya menggalakkan kerjasama dalam memerangi terorisme.

XS
SM
MD
LG