Tautan-tautan Akses

Taiwan Menyatakan Tidak Cemas Mendengar Respon Beijing  - 2004-10-13


Taiwan menyatakan negara itu tidak cemas mendengar respon Beijing terhadap himbauan baru-baru ini untuk mengadakan perundingan damai supaya kedua negara dapat menghindari perang.

Presiden Chen Shu-bian mengatakan Taiwan harus bersabar, sambil menunggu Beijing memberikan jawaban yang lebih baik atas tawaran yang diajukannya dalam pidatonya Ahad baru lalu.

Namun juru-bicara Kantor Urusan Taiwan di Cina mengatakan Presiden Chen tidak sungguh-sungguh, dan menambahkan Taiwan akan menghadapi kehancuran jika negeri itu secara resmi menyatakan kemerdekaannya.

Hari Senin kemarin, koran resmi pemerintahan Cina memuat tajuk rencana yang menampik himbauan untuk berdamai Presiden Chen itu dengan menyebutnya lebih bersifat simbolis dan tidak berbobot.

Beijing menyatakan Taiwan adalah bagian dari Cina(daratan), meskipun perang sipil tahun 1949 memisahkan mereka. Ketegangan antara kedua Cina meningkat sejak Chen Shu-bian menjadi presiden

XS
SM
MD
LG