Tautan-tautan Akses

Pemerintah AS Bekukan Aset Milik Yayasan Islam 'Al-Haramain' - 2004-02-20


Departemen Keuangan Amerika telah membekukan aset milik sebuah yayasan Arab Saudi cabang Amerika yang dituduh menyalurkan dana kepada Al-Qaida dan organisasi teroris lainnya. Menurut departemen itu, semua aset dan harta milik Yayasan Haramain di Amerika dibekukan menunggu hasil investigasi berdasarkan undang-undang Patriot Act tahun 2001. Para pejabat Amerika sebelumnya telah membekukan aset al-Haramain di beberapa negara lain, diantaranya Pakistan, Indonesia, Kenya dan Tanzania. Al-Haramain telah membantah memiliki kaitan apapun dengan kegiatan teroris dan mengatakan yayasan itu hanya terlibat dalam menolong orang miskin.

XS
SM
MD
LG