Tautan-tautan Akses

Presiden Bush Minta Intelijen Tentang Irak Diperiksa - 2004-02-02


Presiden Bush mengatakan ia berencana membentuk sebuah komisi independen untuk menyelidiki laporan intelijen tentang Irak sebelum perang yang dipimpin Amerika terhadap negara itu tahun lalu. Tetapi sebelum membentuk komisi itu, katanya hari Senin, ia ingin berkonsultasi dulu dengan bekas ketua tim inspektur senjata Amerika untuk Irak, David Kay. Kemudian Presiden Bush menerima David Kay secara tertutup. Setelah itu Kay meninggalkan Gedung Putih tanpa memberi sesuatu keterangan kepada wartawan. Setelah David Kay memberi keterangan kepada Kongres pekan lalu bahwa ia berpendapat laporan intelijen pra perang Irak itu keliru, Presiden Bush semakin didesak untuk melakukan penyelidikan yang independen terhadap laporan intelijen tersebut.

XS
SM
MD
LG