Tautan-tautan Akses

Kelompok Pertama Pasukan AS Mendapat Cuti Perang Irak Tiba di Amerika - 2003-09-27


Kelompok pertama pasukan AS yang diberi cuti dari tugas di Irak telah tiba di AS, Jumat kemarin. Kru televisi mengabadikan pertemuan hangat mereka dengan para anggota keluarga yang mereka cintai.

Hampir 200 tentara dari kontingen pertama yang diberi cuti istirahat dan penyegaran kembali selama 15 hari di AS. Program itu adalah yang pertama sejak perang Vietnam.

Departemen Pertahanan mengadakan program tadi sesudah mengumumkan bahwa pasukan AS di Irak akan bertugas 12 bulan di sana, di mana mereka akan terus menghadapi situasi berbahaya dan kadang-kadang kondisi kehidupan yang sulit.

Sementara itu, Departemen Pertahanan telah mengumumkan mobilisasi 10 ribu lagi tentara cadangan untuk bertugas di Irak. 5 ribu tentara lainnya disiap-siagakan untuk kemungkinan ditugaskan ke Irak. Unit-unit itu diaktifkan mengingat negara-negara lain enggan untuk mengirmkan pasukan di Irak.

XS
SM
MD
LG