Tautan-tautan Akses

Korea Utara Bersedia Berunding Mengenai Program Senjata Nuklirnya - 2003-09-02


Korea Utara sekarang mengatakan bersedia turut serta dalam perundingan mengenai program senjata nuklirnya, setelah sebelumnya mengemukakan perundingan selanjutnya mengenai hal itu tidak ada gunanya. Kantor berita resmi Korea Utara mengatakan hari ini, kegagalan perundingan enam negara pekan lalu di Beijing adalah karena kesalahan Amerika Serikat. Sebuah komentar kantor berita itu berbunyi antara lain, Korea Utara bersedia mau melanjutkan perundingan, tetapi juga mengancam akan memperkuat kemampuan nuklirnya jika Washington tidak mau menanda-tangani perjanjian non-agresi dengan Pyongyang. Sementara itu, Menteri LN Korea Selatan berangkat ke Washington guna membahas hasil perundingan enam negara pekan lalu yang dihadiri oleh Amerika, Cina, Jepang, Russia dan Korea Utara dan Selatan.

XS
SM
MD
LG