Tautan-tautan Akses

Pemimpin Eksekutif Hong Kong Menemui Pejabat-Pejabat Cina di Beijing - 2003-07-19


Pemimpin eksekutif Hong Kong Tung Chee Hwa berada di Beijing untuk menemui Presiden Cina Hu Jintao, Perdana Menteri Wen Jiabao dan para pejabat senior lain untuk membahas langkah menghadapi pergolakan warga Hong Kong yang menuntut agar Tung Chee Hwa mengundurkan diri.

Setengah juta orang warga Hong Kong turun ke jalan tanggal 1 Juli yang lalu, memprotes RUU anti subversi yang diusulkan Cina, yang oleh para pengecamnya dianggap akan membatasi kebebasan dasar warga Hong Kong.

Para demonstran juga menuntut agar Tung Chee Hwa mengundurkan diri. Besarnya massa yang berdemonstrasi kabarnya mengejutkan Tung Chee Hwa dan para pemimpin Cina yang mengangkatnya menjadi pemimpin eksekutif Hong Kong.

XS
SM
MD
LG