Tautan-tautan Akses

Bush  Tiba Di Afrika Selatan, Persinggahan Kedua Dalam Lawatan ke Lima Negara - 2003-07-09


Presiden Bush sudah tiba di Afrika Selatan, persinggahan kedua dari lawatannya ke lima negara Afrika. Setibanya di pangkalan Angkatan Udara Waterkloof di luar Pretoria Selasa malam, Presiden Bush disambut oleh Menteri Luar Negeri Afrika Selatan Nkosazana Dlamini-Zuma. Presiden Bush dan Presiden Afrika Selatan Thabo Mbeki akan melangsungkan pembicaraan resmi hari Rabu. Fokus diskusi diduga adalah krisis di Zimbabwe, tetangga Afrika Selatan. Gedung Putih mengatakan Presiden Bush melakukan lawatan itu untuk membahas terorisme dan perdagangan dan untuk memperkenalkan prakarsa AIDS bernilai 15-milyar dolar bagi Afrika dan Karibea. Pada persinggahannya yang pertama di Senegal, Presiden Bush menyebut perbudakan di Amerika “salah satu kejahatan terbesar dalam sejarah.”

XS
SM
MD
LG