Tautan-tautan Akses

Menlu Colin Powell Bantah Tuduhan AS Manipulasi Bukti Senjata Pemusnah Massal Irak - 2003-06-09


Menteri LN Amerika Colin Powell dengan marah membantah tuduhan bahwa pemerintahan Bush telah memanipulasi apa yang disebutnya bukti-bukti adanya senjata pemusnah massal di Irak. Kata Powell lewat jaringan televisi Fox hari Minggu, tidak diragukan lagi bahwa Irak punya senjata kimia dan senjata kuman sebelum Amerika melancarkan serangan bulan Maret. Inggris juga membantah telah memanipulasi bahan-bahan intelijen, tapi menjanjikan akan lebih berhati-hati dimasa depan. Kepala bagian strategi dan komunikasi dalam pemerintahan PM Tony Blair menulis surat kepada kepala dinas intellijens Inggris dan mengatakan, proses penggunaan sumber-sumber laporan yang terbuka bagi kegiatan intellijens akan diperketat. Surat itu dikirim setelah terungkap bahwa informasi yang disebut sebagai bahan intellijens dalam dua laporan yang mendukung sikap keras Inggris terhadap Irak, diambil dari sumber-sumber umum, termasuk sebuah tesis mahasiswa yang dibuat lebih dari 12 tahun yang lalu. Radio dan televisi Inggris BBC juga mempertanyakan laporan yang mengatakan bahwa Irak bisa melancarkan serangan senjata kimia atau senjata kuman dalam waktu 45 menit.

XS
SM
MD
LG