Tautan-tautan Akses

Empat Tentara AS Tewas Dalam Serangan Bom Mobil di Kota Najaf - 2003-03-30


Empat orang tentara Amerika tewas dalam sebuah serangan bom bunuh diri yang menggunakan mobil di Irak. Ini adalah serangan bunuh diri pertama yang ditujukan pada tentara Amerika sejak perang dimulai 11 hari yang lalu. Kata pejabat Amerika, serangan terjadi di sebuah pos penjagaan militer dekat kota Najaf. Kata wakil Presiden Irak Taha Yassin Ramadan di Baghdad, pengebom bunuh diri itu adalah seorang perwira muda angkatan darat Irak, dan dia mengatakan, akan terjadi lebih banyak lagi serangan seperti itu. Sementara itu, Inggris melaporkan bahwa Irak telah memecat komandan pertahanan udara kota Baghdad, karena sebuah misil darat-ke-udara yang diluncurkannya jatuh di ibukota. Kata pejabat Amerika dan Inggris sebagian ledakan bom yang menimbulkan korban di Baghdad kemungkinan disebabkan oleh misil-misil Irak yang nyasar, termasuk yang menimbulkan ledakan hebat di sebuah pasar dan menewaskan banyak warga sipil. Pasukan koalisi melancarkan serangan bom dan roket atas kota Baghdad sepanjang hari sabtu siang dan malam. Salah satu sasaran adalah kementerian penerangan Irak, sambil pesawat helikopter meriam Amerika menghantam satuan-satuan pasukan pengawal republik di Irak tengah. Sedikitnya 50 orang tentara Irak dilaporkan tewas. Jenderal Amerika McChrystal mengatakan di Pentagon, sejak perang dimulai, pasukan koalisi telah meluncurkan 675 misil penjelajah tomahawk, dan menjatuhkan enam ribu bom di Irak. Katanya, hanya tujuh missil tomahawk itu yang tidak berfungsi dengan baik.

Sementara, jet-jet tempur Amerika menghantam kota Baghdad setelah serangan bunuh diri yang menewaskan empat orang tentara Amerika di Irak bagian tengah. Saksi-saksi mata melaporkan ledakan hebat di tengah kota Baghdad dan di kawasan pinggiran kota. Kata pejabat Amerika, serangan bunuh diri itu tidak akan mengubah taktik serangan Amerika. Laporan televisi Irak menunjukkan Presiden saddam Hussein memberikan bintang penghargaan kepada pengebom bunuh diri itu.

XS
SM
MD
LG