Tautan-tautan Akses

Negara-Negara Asia-Pasifik Desak  Sikap Menahan Diri Terhadap Irak - 2003-01-29


Negara-negara Asia Pasifik umumnya mengimbau Amerika supaya jangan tergesa-gesa mengambil tindakan militer terhadap Irak.

Pemerintah – mulai dari Cina sampai ke Pakistan, mendesak agar para inspektur senjata PBB diberi waktu lebih banyak untuk melanjutkan tugas mereka di Irak. Tetapi negara-negara Asia juga mengimbau pemerintah di Baghdad supaya bekerja-sama sepenuhnya dengan para inspektur.

Di Indonesia, para pemuka agama dengan cepat mengutuk apa yang mereka lihat sebagai agresi Amerika terhadap negara sesama Islam. Para pejabat Indonesia mengatakan pemerintah tidak akan memberi dukungan bagi serangan Amerika terhadap Irak.

Hanya Australi, satu-satunya sekutu terdekat Amerika menyatakan dukungan serta-merta bagi tindakan keras terhadap Irak. Perdana Menteri John Howard mengatakan Irak melanggar resolusi PBB dalam hal perlucutan senjata.

Jepang yang telah mengesampingkan dukungan tanpa-syarat bagi serangan pimpinan Amerika terhadap Irak, mendesak pemerintah di Baghdad bekerja-sama dengan para inspektur dan membantu mereka melaksanakan tugas mereka.

XS
SM
MD
LG