Tautan-tautan Akses

Tentara Israel Dituduh Melakukan Penjarahan Rumah Warga Palestina - 2002-08-26


Tentara Israel mengatakan mereka sedang menyelidiki 35 keluhan penjarahan dan kelakuan yang tidak semestinya yang diajukan oleh penduduk sipil Palestina terhadap tentara Israel. Pernyataan itu dikeluarkan dari seorang jurubicara tentara Israel setelah Radio Israel melaporkan tindakan seperti itu lebih meluas daripada yang sebelumnya diperkirakan ketika tentara Israel memasuki kota-kota dan desa-desa di Tepi Barat. Laporan investigatif Radio Israel itu disertai wawancara dengan seorang prajurit Israel yang memberitahukan bahwa ia melihat teman-teman prajuritnya mencuri uang, perhiasan dan alat-alat rumah tangga - dan memukuli penduduk sipil yang tidak melakukan perlawanan. Jurubicara itu mengatakan sebagian besar penjarahan dilakukan ketika Israel menyerang masuk ke Tepi Barat musim semi yang lalu. Seorang jurubicara militer mengatakan tentara memandang insiden seperti itu kesalahan besar. Wakil Kepala Kejaksaan Israel mengatakan kepada radio Israel bahwa sejauh ini tujuh tentara telah dijatuhi hukuman dan lima lainnya masih dalam status sebagai tertuduh.

Sebelumnya, Israel mengatakan pasukannya telah masuk ke kota Tepi Barat dan menangkap beberapa orang Palestina militan yang dicurigai. Penyerbuan itu terjadi sementara para pejabat menyatakan penarikan pasukan Israel lebih lanjut dari kota Hebron dan wilayah Palestina lainnya telah dihentikan sampai Palestina dapat menjamin keamanan. Jurubicara tentara mengatakan, pasukan Israel masuk ke kota Salfit pagi ini dan menahan lima orang yang dicurigai. Lima orang lainnya dikabarkan telah ditahan di tempat-tempat lain di Tepi Barat.

XS
SM
MD
LG