Tautan-tautan Akses

Presiden India Abdul Kalam: Kashmir Bagian India, Bukan Masalah Internasional - 2002-08-15


Presiden India yang baru terpilih, Abdul Kalam, mengatakan negara bagian Kashmir yang mengalami gangguan adalah bagian yang tidak terpisahkan dari India dan bukan masalah internasional. Dalam pidato televisinya ke seluruh India menjelang hari ulang tahun kemerdekaan India yang ke-55, ia menekankan bahwa pemilu di Kashmir bulan depan harus diselesaikan dengan berhasil. Di seberang perbatasan, Presiden Pakistan Pervez Musharraf juga berpidato ke seluruh negaranya dan menyebut pemilu yang akan segera diadakan di Kashmir tidak sah dan sebagai usaha untuk mengabsahkan apa yang disebutnya pendudukan tidak sah di Jammu dan Kashmir. Ia mengatakan referendum pemerintahan sendiri di Kashmir India adalah kunci untuk perdamaian di Asia Selatan.

XS
SM
MD
LG