Tautan-tautan Akses

Warga Yahudi New York  Tolak Seruan  Adakan Patroli Bersenjata - 2002-06-11


Tokoh-tokoh masyarakat Yahudi di kota New York hari ini menolak seruan supaya warga Yahudi mengadakan patroli bersenjata di bagian-bagian kota yang padat penduduk Yahudi-nya. Kata Pendeta Yahudi, Yakov Lloyd, pendiri dan ketua kelompok sayap kanan ‘Jewish Defense’ group, patroli bersenjata seperti itu akan merupakan penangkal atas serangan teroris yang mungkin dilancarkan atas orang-orang Yahudi. Seruan tentang patroli bersenjata itu dikeluarkan sebagai tanggapan atas komentar Abdul Rahman Yasin, orang yang dicari oleh dinas penyidikan federal Amerika, FBI, atas tuduhan terlibat serangan tahun ’93 atas gedung World Trade Center di New York. Kata Yasin, dia dan kelompoknya bermaksud menyerang kawasan Brooklyn yang padat penduduk Yahudinya di kota New York.

XS
SM
MD
LG