Tautan-tautan Akses

Menlu Qatar: Rencana Konferensi Timur-Tengah Akan Gagal Tanpa Persiapan Matang - 2002-05-11


Menlu Qatar Sheikh Hamad bin Jassim mengatakan, rencana konferensi perdamaian Timur Tengah yang diusulkan Amerika akan gagal tanpa persiapan cukup dan kerangka kerja yang tegas. Sheikh Hamad kemarin bertemu di Washington dengan Menlu AS Colin Powell yang beberapa hari lalu mengumumkan rencana menyelenggarakan konferensi itu bulan depan. Sheikh Hamad mengatakan, peserta konferensi harus tahu apa yang ingin dicapai, dan harus ada jadual waktu yang tegas. Kalau tidak, katanya, konferensi akan berubah menjadi ajang perbantahan. Sementara, laporan dari Israel mengatakan, operasi militer di Jalur Gaza telah ditangguhkan, meskipun pasukan Israel tetap siaga di luar wilayah Palestina. Laporan televisi Israel mengatakan, Menteri Pertahanan Binyamin Ben Eliezer memutuskan untuk menunda operasi militer karena kebocoran mengenai rencana tentara Israel telah menghilangkan unsur kejutan. Laporan lain mengatakan, Israel berencana melancarkan serangan terbatas di wilayah berpenduduk padat, dan tidak akan melancarkan serangan besar besaran seperti yang dilakukan belum lama ini di Tepi Barat. Tentara Israel diduga akan melakukan operasi militer sejak pengeboman bunuh diri menewaskan 15 orang warga Israel di Tel Aviv.

XS
SM
MD
LG