Tautan-tautan Akses

Gedung Putih: Cheney Menentang Kebijakan Pembunuhan Terarah Israel - 2001-08-04


Gedung Putih mengatakan, Wakil Presiden Amerika Dick Cheney tidak mendukung kebijakan Israel membunuh warga Palestina yang dianggap sebagai ancaman terhadap keamanan - sehari setelah Cheney mengatakan Israel memiliki "sejumlah alasan pembenaran" bagi kebijakan itu. Seorang jurubicara Gedung Putih mengatakan, yang dimaksud Cheney sebenarnya adalah bahwa Israel dan Palestina keduanya menemukan cara untuk membenarkan tindakan kekerasan. Ia menekankan bahwa Cheney, Presiden Bush dan Menteri Luar Negeri Colin Powell semua sepakat bahwa kekerasan di wilayah itu harus dihentikan. Washington secara khusus telah menolak praktek Israel melakukan pembunuhan terarah. Ucapan Cheney di televisi Amerika itu telah mendapat kecaman tajam para pejabat Palestina yang mengatakan komentar itu telah mendorong Israel untuk melanjutkan serangan-serangannya.

XS
SM
MD
LG