Tautan-tautan Akses

Presiden Bush Dan Para Pemimpin Lain Mendukung Megawati. - 2001-07-24


Presiden Bush mengatakan Washington berharap akan dapat bekerja dengan presiden baru Megawati Sukarnoputri, sementara pemimpin Indonesia itu melaksanakan reformasi ekonomi besar-besaran. Berbicara di Roma, Presiden Bush memuji yang disebutnya komitmen Indonesia kepada Konstitusi dan kepada demokrasi. Ia menghimbau semua partai dalam sistem politik di Indonesia agar bekerja bersama-sama memelihara perdamaian dan meningkatkan rekonsiliasi nasional. Di Tokyo, Perdana Menteri Junichiro Koizumi mengirim pesan kepada Presiden Megawati hari Senin menekankan pentingnya stabilitas. Kementerian Luar Negeri Jepang menyatakan pesan itu juga mengukuhkan dukungan Jepang kepada reformasi ekonomi yang dihadapi pemerintahan Megawati. Di Hanoi, para menteri luar negeri ASEAN yang sedang mengadakan pertemuan regional, mengharapkan adanya stabilitas menyusul pengambilan sumpah Megawati menjadi presiden hari Senin. Para menteri Singapura dan Thailand segera mengirim ucapan selamat kepada Megawati. Sementara itu - Gus Dur sampai Senin malam masih tetap berada di Istana Kepresidenan dan mengatakan ia tidak akan keluar dari sana.

XS
SM
MD
LG