Tautan-tautan Akses

Militer Pakistan Rebut Kota Asal Pemimpin Taliban


Para pejabat Pakistan mengatakan, militer telah merebut kota asal pemimpin Taliban Hakimullah Mehsud.

Sumber keamanan mengatakan, tentara menguasai kota Kotkai, Sabtu, setelah pertempuran sengit berhari-hari.

Operasi itu merupakan bagian dari ofensif militer terus menerus terhadap pemberontak Taliban di Waziristan Selatan.

Juga di Pakistan barat-laut, Sabtu, para pejabat mengatakan, serangan misil yang diduga dilakukan oleh Amerika menewaskan sedikitnya 10 orang di daerah suku Bajaur.

Militer Pakistan mengatakan, sejak Jumat, telah menewaskan 142 militan dalam serangannya, sedangkan korban di pihak militer, 20 tentara tewas.

Belum ada konfirmasi secara independen mengenai jumlah korban itu, karena pihak luar dilarang masuk ke daerah itu dan bahkan berbahaya bagi wrtawan lokal untuk mengunjunginya.

Militan Taliban dalam beberapa pekan belakangan ini telah membalas ofensif militer dengan serangan terhadap pos-pos polisi, markas besar militer, kantor PBB dan universitas Islam.

Sekolah di seluruh Pakistan telah diperintahkan tutup sampai Ahad karena masalah keamanan
XS
SM
MD
LG