Tautan-tautan Akses

AS dan Inggris yakin Pemerintah Pakistan Masih Kuat Lawan Taliban


Amerika dan Inggris menyatakan yakin bahwa pasukan pemerintah Pakistan cukup kuat untuk melawan pemberontak Taliban.

Kata menteri LN Amerika Hillary Clinton, setelah tentara Pakistan mengakhiri operasi sehari suntuk untuk membebaskan sandera yang ditahan oleh pemberontak dalam markas besar angkatan darat di Rawalpindi, Amerika yakin bahwa pemerintah Pakistan tidak akan jatuh ke tangan militan dan bahwa senjata-senjata nuklir negeri itu masih aman.

Ini dikatakan Clinton di London setelah berbicara dengan menteri LN Inggris David Milliband. Kata kedua pejabat itu kepada wartawan tidak ada bukti adanya ancaman apapun terhadap fasilitas nuklir Pakistan.

Pasukan komando Pakistan hari minggu membebaskan 39 orang sandera yang ditahan oleh kelompok militan di dalam markas besar angkatan darat yang dijaga ketat itu. Empat orang militan yang diperkirakan Taliban, dilaporkan tewas, tapi kata pejabat, tiga orang sandera serta dua orang tentara juga tewas dalam tembak menembak untuk membebaskan sandera itu.

Orang-orang bersenjata yang mengenakan seragam militer Pakistan hari Sabtu menyerang markas besar angkatan darat itu dan menewaskan enam orang tentara yang menjaga pintu masuk utama. Tidak ada kelompok yang mengaku bertanggung-jawab atas serangan itu, tapi pejabat Pakistan menuduh Taliban bertanggung-jawab dan bertekad akan melancarkan offensif besar melawan pemberontak itu di kawasan Waziristan selatan.

XS
SM
MD
LG