Tautan-tautan Akses

Masyarakat Berikan Penghormatan Terakhir Bagi Senator Edward Kennedy


Perjalanan mendiang Senator Edward Kennedy ke tempat peristirahatan terakhir dimulai hari Kamis di Massachusetts. Senator Demokrat itu meninggal dunia hari Selasa pada usia 77 tahun setelah menderita kanker otak selama satu tahun. Ia menjabat sebagai senator selama hampir setengah abad.

Para anggota keluarga Kennedy menghadiri misa di kompleks keluarga Kennedy di Hyannis Port. Keluarga dan peti jenazah yang diselimuti bendera Amerika kemudian mulai perjalanan dalam iring-iringan menuju kota Boston, dimana jenazah akan dibaringkan di perpustakaan kepresidenan dan museum kakaknya, mendiang Presiden John F. Kennedy.

Ribuan orang berjajar di sepanjang jalan raya untuk melihat iring-iringan yang menuju perpustakaan itu. Ribuan orang dikerkirakan akan melayat hari Kamis dan Jumat di perpustakaan itu. Sebuah kebaktian dengan undangan terbatas akan diadakan Jumat malam.

Hari Sabtu, jenazah Kennedy akan dibawa ke Basilika Perawan Maria Sang Penolong Abadi untuk misa arwah. Senator Kennedy menghadiri misa setiap hari di gereja itu selama perjuangan anak perempuannya Kara yang akhirnya berhasil melawan kanker paru-paru tahun 2003.

Presiden Amerika Barack Obama yang menyebut Kennedy sebagai "salah seorang senator paling hebat selama ini" akan memberikan pidato mengenang jasa-jasa Kennedy.

Sabtu sore, jenasah Kennedy akan dibawa ke Taman Makam Pahlawan Arlington, dekat Washington, untuk dimakamkan di dekat makam Presiden John F. Kennedy dan kakaknya yang lain, yang juga menjadi korban pembunuhan, Senator Robert F. Kennedy.



XS
SM
MD
LG