Tautan-tautan Akses

Tiongkok Kenai Dakwaan 83 Orang dalam Kerusuhan Xinjiang


Media Pemerintah Tiongkok mengatakan polisi telah menahan 718 orang yang dicurigai terlibat dalam kerusuhan yang menimbulkan korban jiwa bulan lalu, di daerah Xinjiang barat.

Di antara mereka, 83 orang secara resmi ditangkap dan dikenai berbagai tuduhan, termasuk pembunuhan, pembakaran, penyerangan dan mengganggu ketertiban.

Kantor berita Xinhua menyebutkan para pejabat keamanan unum di kota Urumqi membuat pengumuman dalam jumpa pers hari Selasa.

Laporan sebelumnya mengatakan, lebih dari 1.700 tersangka telah ditahan.

Pihak berwenang Tiongkok mengatakan, kerusuhan di awal Juli itu mengakibatkan hampir 200 orang tewas dan lebih dari 1600 orang cedera. Tindak kekerasan itu menggaris bawahi permusuhan yang berlarut-larut antara kaum Muslim Uighur dan kelompok etnik Han yang dominan di Tiongkok.

Dalam berita terkait, media Tiongkok melaporkan, bahwa penegak hukum anti terorisme telah menggagalkan paling sedikit lima serangan teroris terhadap penduduk sipil dalam bulan ini.

Laporan-laporan tidak menyebutkan berapa yang terlibat dan hanya menambahkan bahwa pihak berwajib menyita senjata-senjata, pisau, bahan peledak dan materi-materi yang memicu tindak kekerasan dan terorisme.



XS
SM
MD
LG