Tautan-tautan Akses

Gates: AS Tak Punya Rencana Tanggapi Peluncuran Misil Korea Utara


Menteri Pertahanan Amerika Robert Gates mengatakan Korea Utara kemungkinan akan meluncurkan sebuah roket guna menguji sistem misilnya, tetapi Amerika tidak berniat untuk melakukan tanggapan segera.

Berbicara dalam wawancara televisi Fox News Sunday, Gates mengatakan pakar Amerika berpendapat sasaran Korea Utara adalah memasang kepala peluru nuklir pada misilnya. Tetapi Menteri Pertahanan menekankan bahwa ini merupakan rencana jangka panjang dan Korea Utara saat ini tidak memiliki kemampuan tersebut.

Dalam berita lain, sebuah harian Jepang mengatakan Korea Utara sedang mempersiapkan peluncuran misil jarak pendek dan menengah disamping roket jarak jauh yang direncanakan untuk diluncurkannya dalam satu minggu kedepan.

Laporan itu dimuat dalam harian Sankei Minggu, dan mengutip seorang pejabat pemerintah Jepang mengatakan misil itu kemungkinan akan diluncurkan tak lama setelah peluncuran roket.

XS
SM
MD
LG