Tautan-tautan Akses

Oposisi Georgia Serukan Presiden Saakashvili Mundur


Para pemimpin oposisi Georgia telah mengulangi seruan mereka agar Presiden Mikhail Saakashvili mengundurkan diri. Bekas ketua parlemen Nino Burjanadze mengatakan Presiden itu harus mundur menjelang tanggal 9 April.

Burjanadze hari Selasa memperingatkan jika Presiden itu tidak mundur, oposisi akan mulai melakukan tahapan-tahapan demo. Pemimpin Gerakan Demokrasi untuk Persatuan Georgia telah bergabung dengan kelompok-kelompok oposisi lain dalam menyerukan pemilu lebih awal.

Namun Presiden Saakashvili menolak mundur sebelum pemilu presiden berikutnya tahun 2013.
Partai-partai oposisi Georgia telah mengecam cara Presiden Saakashvili menangani konflik militer dengan Rusia tahun 2008.

Pasukan Rusia menduduki Georgia pada bulan Agustus lalu saat tentara Georgia berusaha menguasai kembali kawasan Ossetia Selatan, sempalan yang pro Rusia.


XS
SM
MD
LG