Tautan-tautan Akses

Sebuah Roket dari Gaza Meledak di Ashkelon, Israel Selatan


Polisi Israel mengatakan sebuah roket dari Gaza meledak di kota Ashkelon, Israel selatan. Para pejabat mengatakan tidak ada orang yang cedera dalam serangan hari ini, dan tidak ada yang mengaku bertanggungjawab atas insiden itu.

Tembakan roket dan mortir terbatas mulai terjadi lagi dari Gaza sejak gencatan senjata dicapai dua minggu lalu yang mengakhiri 3 minggu ofensif Israel di Jalur Gaza.

terbaru itu terjadi sementara delegasi Hamas membahas persyaratan bagi gencatan senjata jangka panjang dengan Israel melalui perantara Mesir. Hamas menuntut agar penyeberangan ke Gaza dibuka sebagai imbalan gencatan senjata yang tahan lama.

Israel telah membatasi bantuan dan lalu-lintas komersial, dengan mengatakan negara itu khawatir barang-barang yang melewati penyeberangan tersebut dapat digunakan oleh militan. Hari Senin, Koordinator Bantuan Darurat PBB, John Holmes, menyerukan kepada semua pihak agar jangan ikut campur secara politik dengan pengiriman bantuan untuk penduduk Gaza.

XS
SM
MD
LG