Tautan-tautan Akses

Israel Serang Lagi Jalur Gaza, Meski Ada Gencatan Senjata


Israel melancarkan serangan udara ke wilayah Palestina, dalam serangkaian pelanggaran gencatan senjata yang terjadi Selasa ini, seminggu setelah kedua pihak berjanji untuk menghentikan pertempuran. Kata laporan, dua orang cedera akibat serangan yang agaknya ditujukan pada seorang pria yang sedang mengendarai sepeda motor di Gaza selatan.

Hari sebelumnya, sebuah bom yang dipasang oleh kelompok militan Palestina meledak dekat tentara Israel yang sedang berpatroli di perbatasan Israel-Gaza dekat pos penyeberangan Kissufim. Seorang tentara Israel tewas dan tiga lainnya cedera.

Menteri pertahanan Israel Ehud Barak mengadakan sidang darurat dengan pejabat-pejabat keamanan, dan menyatakan Israel akan membalas. Kata Ehud Barak, serangan itu menyakitkan dan Israel tidak dapat menerimanya.

Tentara Israel yang didukung oleh pesawat-pesawat helikopter kemudian memasuki Gaza dan melakukan tembak-menembak dengan kelompok militan, dan menewaskan seorang pria Palestina.

Insiden itu adalah yang paling serius sejak Israel dan Hamas menyatakan gencatan senjata tanggal 18 Januari.

XS
SM
MD
LG