Tautan-tautan Akses

Hampir 400 Meninggal Akibat Kolera di Zimbabwe



Hampir 400 orang meninggal di Zimbabwe karena epidemi kolera, kata wakil menteri kesehatan Edwin Muguti hari Kamis.

Ia menyerukan pada dunia internasional untuk memberikan bantuan segera guna mencegah meluasnya bencana itu. Ini adalah kebalikan dari keterangan Edwin Muguti kemarin, ketika ia mengatakan, situasi kolera di Zimbabwe masih terkontrol.

Seruan bantuan itu dikeluarkannya ketika kasus-kasus kolera dilaporkan muncul di Afrika selatan dan Botswana, kebanyakan ditularkan oleh orang-orang yang datang dari Zimbabwe.

Menteri kesehatan Afrika selatan Barbara Hogan mengatakan, negerinya sedang meningkatkan usaha untuk membantu korban kolera di Zimbabwe. Katanya yang harus segera dilakukan adalah memperbaiki sistem sanitasi dan air minum di negeri itu.

Pers Zimbabwe melaporkan bahwa Tiongkok telah menjanjikan bantuan vaksin bernilai 500 ribu dollar kepada Zimbabwe untuk melawan kolera.

Wabah kolera ini terjadi ketika krisis politik di Zimbabwe terus berkecamuk karena sengketa pembagian kekuasaan antara presiden Robert Mugabe dan pemimpin oposisi Morgan Tsvangirai.

XS
SM
MD
LG