Tautan-tautan Akses

Serangan Bom Bunuh Diri di Kabul Tewaskan 5 Orang


Lima orang tewas dan 21 lainnya cedera dalam serangan bom bunuh diri di Kabul, Afghanistan.

Kata polisi, serangan dilancarkan oleh pembom bunuh diri Taliban, dan mengakibatkan salah satu dinding kementerian penerangan dan kebudayaan runtuh.

Kata saksi mata, beberapa penyerang menyerbu gedung itu setelah terjadi tembak-menembak dengan penjaga keamanan. Kata jurubicara Taliban, Zabiulah Mujahid, serangan dilancarkan oleh tiga orang Taliban, dan dua orang dari mereka berhasil melarikan diri.

Serangan bom itu terjadi ketika Presiden Hamid karzai dan sejumlah pejabat tinggi Afghanistan sedang bersiap-siap untuk mengadakan perundingan dengan beberapa pemimpin Taliban, untuk meredam situasi keamanan yang terus memburuk.

Kemarin, para pejabat Amerika mendukung usaha pemerintah Afghanistan untuk mengadakan rekonsiliasi dengan Taliban, tapi menambahkan bahwa Amerika sendiri tidak akan mengadakan perundingan dengan pemimpin Taliban Mullah Umar.

Amerika juga mengakui sedang mempertimbangkan perundingan dengan beberapa unsur Taliban, tapi kata jurubicara Pentagon, unsur Taliban itu haruslah orang-orang yang bersedia bekerja sama dengan pemerintah Afghanistan dan menghentikan aksi-aksi kekerasan.

XS
SM
MD
LG