Tautan-tautan Akses

Deplu AS: Korea Utara Kembali Segel Reaktor Nuklir


Amerika Serikat mengatakan Korea Utara sedang membalikkan langkah-langkah yang telah diambil negara itu untuk mengoperasikan kembali reaktor nuklirnya.

Jurubicara Departemen Luar Negeri Sean McCormack mengatakan hari ini, Korea Utara telah mengembalikan semua segel di reaktor Yongbyon dan mengembalikan semua peralatan pemonitor di fasilitas itu.

Katanya Pyongyang juga telah menyingkirkan batangan bahan bakar tambahan dari reaktor itu, melumpuhkannya lebih dari keadaan sebelum sengketa dengan Washington.

Tetapi katanya situasi pengolahan kembali bahan bakar dan fasilitas operasi di Yongbyon belum lagi kembali ke status sebelum sengketa.

Korea Utara mulai membalikkan proses perlucutan senjata nuklirnya setelah Amerika menyatakan belum siap mengeluarkan Korea Utara dari daftar negara yang men-sponsori terorisme. Tetapi Washington pekan lalu mencabut Korea Utara dari daftar itu sebagai imbalan persetujuan Pyongyang pada langkah-langkah untuk mem-verifikasi perlucutan nuklir-nya.

XS
SM
MD
LG