Tautan-tautan Akses

Pesawat Antariksa Soyuz Bawa Seorang Turis Amerika


Pesawat antariksa Soyuz Rusia sedang menuju Stasiun Antariksa Internasional, membawa awak pengganti dan seorang turis jutawan Amerika.

Pesawat itu luncur landas hari Minggu ini dari Kosmodrom Baikonur di Kazakhstan.

Yang menumpang pesawat itu adalah astronot Amerika Edward Fincke dan kosmonot Rusia Yuri Lonchakov – yang akan menggantikan awak yang saat ini bertugas di stasiun antariksa – dan Richard Garriot, seorang pengusaha permainan video game.

Garriot membayar 30 juta dolar hak istimewa kunjungan ke stasiun antariksa selama 10 hari.

Dia juga adalah wisatawan antariksa Amerika pertama yang mengikuti jejak ayahnya ke orbit.

Astronot Owen Garriot mengikuti dua kali misi badan antariksa Amerika (NASA) pada tahun 1973 dan 1983.

Garriot muda akan kembali ke bumi dalam dua minggu bersama awak yang sekarang bertugas di stasiun antariksa, Sergei Volkov dan Oleg Kononenko.

XS
SM
MD
LG