Tautan-tautan Akses

AS Kecewa Tiongkok Batalkan Pertukaran Militer


Pemerintah Amerika mengatakan kecewa dengan keputusan Tiongkok untuk membatalkan atau menunda beberapa kerjasama militer.

Tiongkok membatalkan kerjasama militer sebagai balasan atas keputusan Amerika menjual 6,5 milyar dolar senjata kepada Taiwan.

Wakil juru bicara menteri luar negeri Robert Wood hari Selasa menyebut keputusan Tiongkok itu “patut disayangkan”. Ia mengatakan Amerika telah menjelaskan kepada Tiongkok bahwa penjualan itu ada hubungannya dengan UU hubungan Amerika-Taiwan , yang mengharuskan Amerika membantu pulau itu mempertahankan diri.

Meski demikian, wood mengatakan Tiongkok tidak menarik diri dari pembicaraan multilateral mengenai program nuklir Iran dan Korea Utara .

Juru bicara Kementerian luar negeri Tiongkok, Qin gang mengatakan hari Selasa, penjualan senjata itu tidak hanya menciptakan hambatan bagi kerjasama militer namun juga pada setiap bidang kerjasama Amerika-Tiongkok.

XS
SM
MD
LG