Tautan-tautan Akses

Maliki: Irak dan AS Sepakat Tak Ada Pasukan Asing Lagi Tahun 2011


Perdana menteri Irak Nouri al-Maliki mengatakan Amerika sepakat perundingan untuk menarik semua pasukan dari Irak pada tahun 2011.

Tetapi pejabat Amerika menegaskan bahwa tak ada kesepakatan dicapai.

Maliki hari Senin mengatakan pemerintahnya mencapai persetujuan dengan Washington bahwa kehadiran pasukan asing di Irak akan berakhir pada 2011. Ia tidak memberikan perincian lebih lanjut.

Sementara itu, jurubicara Presiden Bush mengatakan tak ada persetujuan keamanan final yang dicapai dengan Irak.

Minggu lalu, di Baghdad, Menteri Luar Negeri Amerika Condoleeza Rice mengatakan kedua fihak sudah hampir mencapai persetujuan keamanan. Tetapi persetujuan itu tidak memuat tanggal-tanggal pasti dari penarikan pasukan Amerika dari Irak.

XS
SM
MD
LG