Tautan-tautan Akses

Merkel Tentang Permohonan Obama untuk Pidato di Gerbang Brandenburg


Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan dia menentang permohonan dari calon presiden Amerika dari partai Demokrat Barack Obama untuk mengucapkan pidato di Gerbang Brandenburg yang bersejarah itu di Berlin.

Jurubicara Merkel mengatakan hari Rabu tidaklah biasa bagi seorang politisi Amerika menggunakan tempat bersenjarah itu untuk kepentingan kampanye pemilu.

Tetapi, Menteri Luar Negeri Jerman Minster Frank-Walter Steinmeier mengatakan ia tidak sependapat. Dalam wawancara dengan suratkabar Franfurter Rundschau, Steinmeier mengatakan Amerika Serikat memberi sumbangan yang menentukan untuk menyelamatkan Berlin, dan tempat-tempat bersejarah demikian hendaknya dibuat terbuka bagi orang Amerika. Pemerintah kota Berlin adalah pihak yang berwenang untuk menentukan apakah akan mengabulkan permohonan Obama ketika ia berkunjung ke Jerman bulan ini.

Gerbang Brandenburg abad ke-18 menjadi lambang penyatuan kembali Jerman pada masa dan setelah Perang Dingin. Presiden Amerika John Kennedy mengeluarkan ucapannya yang terkenal "Ich bin ein Berliner" disana tahun 1963. Presiden Amerika Ronald Reagan juga menuntut kepada pemimpin Soviet Mikhail Gorbachev agar meruntuhkan Tembok Berlin, sambil berdiri di gerbang itu tahun 1987.

XS
SM
MD
LG