Tautan-tautan Akses

Gempa Susulan Goncang Perbatasan Provinsi Sichuan dan Gansu


Getaran susulan berkekuatan 6 pada skala Richter menggoncang daerah perbatasan antara Provinsi Sichuan dan Provinsi Gansu di Cina barat daya hari Sabtu, wilayah sama yang dilanda gempa bumi berkekuatan 7,9 hari Senin.

Setelah hari Senin itu terjadi beberapa getaran susulan termasuk yang terjadi hari Sabtu yang mengganggu amanat Presiden Hu Jintao kepada petugas pertolongan di daerah itu.

Pemerintah Cina mengatakan bahwa jalan-jalan menuju ke daerah-daerah yang paling parah dilanda gempa telah dibuka kembali sebelum getaran susulan terbaru, membuat operasi bantuan dan pemulihan semakin mudah. Tanah longsor akibat gempa pertama tadinya menutup jalan-jalan raya sehingga barisan pertolongan dan bantuan terpaksa diterjunkan dari udara ke daerah-daerah itu.

Kantor berita resmi Cina Xinhua mengatakan, hari Sabtu, bahwa tanah longsor telah menutup bagian-bagian sungai Qingzhu, menimbulkan kekhawatiran air yang terbendung bisa membobol tebing sungai dan membanjiri daerah itu.

Reporter VOA Daniel Schearf berada di kota Beichuan yang hancur di Sichian dan menyaksikan ratusan orang menyelamatkan diri ke tempat yang lebih tinggi. Ia mengatakan, seorang wartawan lain memperingatkan dia agar cepat-cepat pergi ke tempat yang tinggi.

Evakuasi itu sempat mengganggu upaya pertolongan, tetapi kemudian para kembali lagi ke daerah tersebut. Pihak berwajib mengatakan, korban jiwa sudah hampir 29 ribu. Jumlah yang tewas diduga bisa melebihi 50.000. Kurang lebih 5 juta orang lainnya kehilangan tempat tinggal.

XS
SM
MD
LG