Tautan-tautan Akses

Bush Berada di Kuwait, Negara Arab Pertama yang Dikunjunginya


Presiden Bush berada di Kuwait, yang pertama dari lima negara Arab yang disinggahinya dalam lawatan di Timur Tengah. Pejabat-pejabat Gedung Putih mengatakan, hari Jum’at Bush menemui Amir Kuwait Sheikh Sabah al-Ahmad al-Sabah untuk mengucapkan terima kasih atas dukungan Amir itu dalam berbagai isu kritis di Timur Tengah.

Jurubicara Gedung Putih Dana Perino mengatakan Presiden Bush berterima kasih pada Amir atas dukungan yang diperoleh pasukan Amerika di Kuwait maupun juga atas dukungan Kuwait pada Libanon.

Di Kuwait, Presiden Bush akan mengunjungi basis militer Amerika dekat ibukota Kuwait, Kuwait City. Di sana ia akan ditemui panglima pasukan Amerika di Irak Jenderal David Patreaus dan Duta Besar Amerika untuk Irak Ryan Crocker. Dari Kuwait Bush akan melanjutkan kunjungan ke Bahrain, Persatuan Emirat Arab dan Arab Saudi.

Menteri Luar Negeri Condoleezza Rice yang menyertai Presiden Bush mengatakan dalam lawatan di negara-negara Teluk Persia agenda Bush terfokus pada isu keamanan regional dan Iran. Bush juga akan mencoba mengumpulkan dukungan bagi perdamaian Timur Tengah dihidupkan kembali lewat konperensi yang disponsor Amerika November lalu.

XS
SM
MD
LG