Tautan-tautan Akses

Pemerintah Pakistan Kecam Komentar Mohammed El Baradei


Pakistan mendamprat kepala badan tenaga atom internasional Mohammed el Baradei karena mengatakan khazanah senjata nuklir Pakistan terancam jatuh ketangan ekstremis islam.

Kata jurubicara kementerian LN Pakistan Mohammed Sadiq hari ini, ucapan el Baradei itu tidak bertanggung-jawab dan tidak berdasar.

Keterangan El Baradei itu dimuat dalam suratkabar Arab, Al-Hayat yang diterbitkan kemarin. Pakistan, kata el baradei dalam laporan itu, bisa terjerumus ke dalam kekacauan dan dikuasai oleh kelompok ekstremis. Ini katanya, akan menempatkan 30 sampai 40 kepala nuklir ditangan kelompok militan.

Tapi Mohammed sadiq menepiskan keterangan el baradei itu. katanya, Pakistan adalah negara nuklir yang bertanggung-jawab dan punya sistem keamanan berlapis-lapis untuk menjaga kumpulan senjata nuklirnya.

Kata pemerintahan Presiden Bush, yang menganggap Pakistan sekutu penting dalam perang melawan teror, senjata nuklir Pakistan berada dalam tangan militer yang aman.

XS
SM
MD
LG