Tautan-tautan Akses

Jepang Berhasil Menguji-Coba Senjata Buatan Amerika di Lepas-Pantai Hawaii


Jepang telah berhasil menguji-coba senjata buatan Amerika di lepas-pantai Hawaii, yang dirancang untuk melacak dan menghancurkan misil.

Pejabat militer Jepang dan Amerika mengatakan Senin petang bahwa kapal perusak angkatan laut Kongo berhasil menembak jatuh misil jarak menengah di antariksa di atas Samudera Pasifik.

Misil sasaran ditembak dari kawasan latihan tembak misil Amerika di pulau Kauai. Para pakar mengatakan misil itu mirip dengan misil milik Korea Utara.

Jepang – sekutu Amerika yang pertama menembakkan misil pencegat – membayar 50 juta dolar untuk percobaan itu.

Percobaan tersebut diadakan hanya beberapa hari setelah seorang perwira tinggi angkatan laut Jepang ditangkap atas pembocoran informasi rahasia mengenai senjata itu. Kongo adalah yang pertama dari 4 kapal perusak Pertahanan Laut Jepang yang akan dilengkapi dengan senjata pencegat misil.

XS
SM
MD
LG