Tautan-tautan Akses

PM Badawi Bela Tindakan Pemerintahnya Tumpas Demonstrasi


Perdana menteri Malaysia Abdullah Ahmad Badawi membela tindakan pemerintahnya menumpas demonstrasi. Dalam keterangan hari Senin ia menegaskan, apabila timbul pertentangan antara keamanan publik dengan kebebasan publik ia senantiasa memilih keamanan publik.

Hari Senin Malaysia melanjutkan penumpasan terhadap demonstran dengan menuduh 9 pengacara hukum melakukan perkumpulan liar serta pelanggaran lain. Para pengacara itu ditahan hari Minggu karena hendak mengadakan demonstrasi hak asasi manusia tetapi tidak mendapat izin kepolisian.

Sebanyak 12 pemuka oposisi ditangkap dalam beberapa hari terakhir sekaitan dengan demonstrasi menuntut reformasi pemilihan bulan lalu yang diikuti hampir 30 ribu orang.

Pihak berwajib juga mengenakan tuduhan atas 31 etnis India karena melancarkan protes anti diskriminasi bulan lalu. Perdana Menteri Badawi mengingatkan hari Senin tentang bencana yang bisa timbul jika pemilih terbujuk oleh orang-orang yang memainkan kartu rasial.

XS
SM
MD
LG