Tautan-tautan Akses

Jepang Ungkapkan Paket Miliaran Dolar untuk Atasi Perubahan Iklim


Jepang mengungkapkan paket bantuan baru bernilai miliaran dolar untuk membantu negara-negara berkembang di Asia mengatasi polusi dan perubahan iklim.

Saat berbicara pada pertemuan puncak para pemimpin Asia di Singapura hari ini, Perdana Menteri Jepang Yasuo Fukuda mengatakan rencananya, paket bantuan itu terdiri dari sekitar dua miliar dolar pinjaman lunak dan bantuan selama lima tahun mendatang.

Dana tersebut akan digunakan untuk membantu negara-negara Asia lainnya menerima pelatihan teknis guna mengurangi emisi dan secara khusus dimaksudkan untuk mengurangi polusi udara dan air.

Fukuda mengumumkan prakarsa tersebut dalam suatu pertemuan dengan para anggota Perhimpunan Negara-Negara Asia Tenggara ASEAN dan para pemimpin dari Cina, Korea Selatan, India, Australia dan Selandia Baru.

KTT tahunan ASEAN plus enam, atau KTT Asia Timur, melibatkan beberapa dari pembuat polusi terbesar di dunia seperti India, Cina, dan Australia. KTT ini diperkirakan akan berusaha mengadopsi seperangkat komitmen regional dan berbagai sasaran untuk mengatasi perubahan iklim dan isu-isu energi.

XS
SM
MD
LG