Tautan-tautan Akses

AS Serukan Kembali Agar Pakistan Hapus Pemerintahan Darurat


Pemerintah Bush menegaskan kembali seruannya agar Pakistan menghapus pemerintahan darurat dan menyelenggarakan pemilihan yang adil, meskipun ada penentangan terus dari Presiden Pervez Musharraf.

Jurubicara Gedung Putih Dana Perino hari Rabu mengatakan sulit membayangkan pemilihan bebas dan adil sementara Pakistan berada dibawah kondisi pemerintahan darurat.

Tetapi dalam wawancara dengan New York Times yang diterbitkan Rabu, Jendral Musharraf menegaskan bahwa pemerintahan darurat diberlakukan guna menjamin pemilihan yang bebas dan adil.

Presiden Pakistan itu telah berjanji akan menyelenggarakan pemilihan parlemen awal Januari.

Sementara itu Amerika mengutus pejabat nomor 2 Departemen Luar Negeri, Deputi Menteri Luar Negeri John Negroponte, ke Pakistan minggu ini untuk menyerahkan pesan itu secara pribadi.


XS
SM
MD
LG