Tautan-tautan Akses

Erdogan: Turki akan Lakukan Operasi Militer di Irak Utara Jika Perlu


Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan mengatakan Ankara akan melakukan operasi militer kalau diperlukan untuk memerangi pemberontak Kurdistan yang berpangkalan di Irak utara , dan tidak akan minta izin dari negara-negara lain untuk melakukan hal itu.

Perdana Menteri Erdogan berbicara di depan massa yang melambai-lambaikan bendera hari Sabtu di kota Izmit, di bagian barat Turki.

Uni Eropa dan Amerika serikat telah mendesak Ankara agar mengekang diri jangan melakukan serbuan ke Irak. Ketegangan di perbatasan Turki dengan Irak utara telah meningkat sejak Ahad lalu, ketika kelompok militan Kurdi menewaskan 13 tentara Turki dalam serangan di Provinsi Hakkari, Turkey.

Hari Jum’at kemarin, pesawat-pesawat tempur Turki menggempur kedudukan-kedudukan yang dicurigai sebagai pusat pemberontak Partai Pekerja Kurdistan atau PKK di Irak utara.

Kehadiran militer Turki tetap tinggi di daerah perbatasan, hari Sabtu, setelah pembicaraan diplomatik di Ankara hari Jum’at gagal menghasilkan terobosan.

XS
SM
MD
LG