Tautan-tautan Akses

Juwono Menyerukan Agar Negara Asia Melindungi Rute Perdagangan Maritim


Menteri Pertahanan Indonesia menyerukan negara-negara Asia paling kaya untuk membantu melindungi rute perdagangan maritim utama termasuk Selat Malaka dari bajak laut dan ancaman lain.

Juwono Sudarsono membuat seruan itu Minggu dalam konperensi keamanan regional di Singapura.

Sudarsono mengatakan Indonesia tidak memiliki kapasitas, peralatan, dan kapal untuk mengamankan selat yang merupakan jalur pelayaran yang paling sibuk dan paling terancam didunia. Selat ini melewati wilayah Indonesia Malaysia dan Singapura. Ia ingin Cina, Jepang dan Korea Selatan mengirim kapal untuk melakukan patroli di rute perdagangan maritim utama di wilayah itu, dan memberikan bantuan teknis.

Sebelumnya Indonesia dan Malaysia menolak tawaran Amerika untuk membantu melakukan patroli di Selat itu.

Selat Malaka menghubungkan Samudra Hindia dan Laut Cina Selatan. Selat ini terancam serangan bajak laut, dan pakar keamanan memperingatkan Selat ini bisa menjadi sasaran teroris.

XS
SM
MD
LG