Tautan-tautan Akses

Pyongyang Setuju Serahkan Sisa Jenazah Enam Tentara AS dari Perang Korea


Ketua delegasi Amerika ke Korea Utara mengatakan, Pyongyang sepakat menyerahkan sisa jenazah dari 6 tentara Amerika yang tewas dalam Perang Korea 50 tahun yang lalu.

Gubernur negara bagian New Mexico Bill Richardson merilis sebuah pernyataan Senin, dan persetujuan ini tercapai setelah bertemu dengan Jendral Ri Chan Bok, panglima Korea Utara di zona demiliterisasi yang membagi kedua negara Korea.

Richardson mengatakan jendral itu sepakat untuk menyerahkan sisa jenazah itu kepada komisi PBB hari Rabu. Gubernur Richardson, yang juga kandidat presiden Partai Demokrat, menyebut pembebasan ini sebuah tindak positif oleh Pemerintah Korea Utara.

Ia mengatakan, semoga hal ini menyembuhkan luka-luka dari Perang Korea, dan mengawali sebuah proses yang mampu menghentikan penantian banyak keluarga Amerika mengenai nasib anggota keluarga mereka yang hilang dalam perang.

XS
SM
MD
LG