Tautan-tautan Akses

Bentrok Polisi Israel dan Warga Muslim Dekat Masjidil-Aqsa, 15 Orang Ditahan


Para pengunjuk rasa Muslim bentrok dengan polisi Israel dekat kompleks Masjid al-Aqsa hari ini, Jumat, tetapi kekerasan dapat dibendung dengan cepat.

Polisi menggunakan granat pelumpuh dan penyemprot air untuk membubarkan unjuk rasa menentang renovasi dekat Masjid al-Aqsa – tempat suci ketiga Islam. Limabelas orang ditangkap tetapi tidak ada laporan yang luka parah.

Dalam menanggapi kekerasan pekan lalu, tiga ribu polisi ditempatkan di seputar Yerusalem Timur. Akses ke masjid al-Aqsa dibatasi hanya pada wanita dan anak-anak serta laki-laki di atas usia 50 tahun yang memiliki kartu pengenal Israel.

Polisi Israel mengatakan enam ribu jemaah meninggalkan solat Jumat di masjid itu tanpa insiden berarti. Jumat lalu, polisi memasuki kompleks masjid itu dan menembakkan gas air mata dan granat-pelumpuh. Insiden itu menyebabkan protes dari Dunia Islam.

XS
SM
MD
LG