Tautan-tautan Akses

Seekor Burung Liar yang Ditemukan Mati di Hong Kong Terinfeksi Virus H5N1


Pihak berwenang di Hong Kong telah mengukuhkan bahwa seekor burung liar yang ditemukan mati di kota itu pekan lalu terinfeksi virus H5N1 flu burung.

Itu merupakan kedua kalinya dalam bulan ini seekor burung liar di Hong Kong dites positif mengidap virus tersebut, yang dapat mengancam jiwa manusia.

Para pejabat mengatakan kasus terbaru itu melibatkan seekor burung pemangsa yang ditemukan di daerah Kowloon, Hong Kong, tanggal 9 Januari. Beberapa hari sebelum itu, seekor burung liar lain yang sudah mati dites positif mengidap virus H5N1.

XS
SM
MD
LG