Tautan-tautan Akses

Akibat Penyembelihan Sapi di India, Dua Orang Tewas Dalam Kerusuhan Hindu-Muslim


Polisi India mengatakan 2 orang tewas dalam kerusuhan Hindu-Muslim di India selatan yang disulut oleh perselisihan yang berkaitan dengan penyembelihan sapi. Kekerasan sektarian di kota selatan Mangalore itu dimulai Rabu lalu sewaktu sekelompok aktivis Hindu menghentikan sebuah truk yang mengangkut sapi dan kerbau ke kandang penyembelihan.

Lembu merupakan hewan suci bagi penganut Hindu. Sebagian besar negara bagian di India utara dan barat melarang menyembelih sapi, tetapi negara-negara bagian di selatan dan timur laut tidak. Polisi mengungkapkan konfrontasi mengenai lembu-lembu itu menimbulkan perkelahian saling melemparkan batu di antara kelompok-kelompok Hindu dan Muslim serta pembakaran toko-toko.

Dua orang terbunuh akibat perkelahian yang berlangsung beberapa hari di Mangalore itu, dan lebih dari 60 orang lainnya cedera. Pihak berwenang mengabarkan bahwa keadaan kota tenang hari ini, yang meungkinkan mereka mencabut jam malam yang diberlakukan Jum’at lalu dalam upaya untuk menghentikan kerusuhan.

XS
SM
MD
LG