Tautan-tautan Akses

Pakistan Menemukan Dua Alat Peluncur Roket Dekat Gedung Parlemen


Pihak berwenang Pakistan mengatakan mereka menemukan dua alat peluncur roket hari ini dekat gedung parlemen negara itu. Pihak berwenang memblokade jalan-jalan menuju gedung tersebut di Islamabad. Mereka mengatakan alat peluncur roket tersebut diarahkan ke gedung-gedung pemerintah, termasuk kantor Presiden Pakistan Pervez Musharaf.

Kemarin, sebuah ledakan terdengar di sebuah taman dekat kediaman militer Jenderal Musharraf, 12 kilometer dari Islamabad. Jenderal Musharraf, yang kerjasamanya dengan Amerika dalam perang melawan terorisme telah membuatnya menjadi sasaran utama al-Qaida, berhasil selamat dari dua kali usaha pembunuhan pada bulan Desember 2003. Dia mengambilalih kekuasaan pada tahun 1999 dalam kudeta tak berdarah terhadap Nawaz Sharif, perdana menteri pada waktu itu.

XS
SM
MD
LG