Tautan-tautan Akses

Henry Paulson Berada di Beijing untuk Melakukan Pembicaraan dengan Wu Yi


Menteri Keuangan Amerika Henry Paulson berada di Beijing untuk melakukan pembicaraan yang diduga mengenai himbauan kepada Cina agar mempercepat reformasi ekonominya.

Paulson bertemu hari ini dengan Wakil Perdana menteri Cina Wu Yi dan pejabat tinggi lainnya. Sebelum berangkat ke Cina, Paulson memperingatkan para pengecam kebijakan ekonomi Cina di Amerika agar jangan mengharapkan “perbaikan yang cepat” atas masalah yang dipertentangkan kedua negara.

Para anggota Kongres Amerika sedang mempertimbangkan rancangan yang berusaha memaksa Beijing memperkecil deficit perdagangan yang meningkat dengan Amerika Serikat. Para pejabat Amerika dan Eropa mengatakan nilai mata uang Cina, Yuan, sengaja direndahkan. Mereka mengatakan ini memberi kepada produk buatan Cina kelebihan yang tidak wajar atas saingannya di luar negeri.

Para pemimpin Cina mengatakan mereka kelak akan membiarkan mata uang yuan diperjual-belikan dengan bebas di bursa-bursa dunia, tetapi mereka telah menutup kemungkinan mempercepat reformasi. Mereka mengatakan tidakan demikian akan menimbulkan kekacauan ekonomi.

XS
SM
MD
LG